WAKTU

Pages

Rabu, 02 Oktober 2013

RESEP AYAM BAKAR PALING ENAK

Resep Cara Membuat Ayam Bakar Enak

Di internet sering kita jumpai resep-resep tentang ayam bakar, tetapi resep yang satu ini berbeda karena ada embel-embel ayam bakar paling enak. Untuk itu alangkah baiknya jika kita mencoba menu resep yang spesial ini karena sebagai pecinta makanan/kuliner khususnya ayam bakar tentu kita ingin lebih mengeksplorasi lagi kemampuan kita dalam memasak ayam ini dan ini saya sajikan resep ayam bakar paling enak dari tempatonline.blogspot.com. Selamat mencoba dan bandingkan rasanya dengan ayam bakar yang telah anda buat sebelumnya.



Bahan - Bahan Resep Ayam Bakar :
1 ekor ayam, potong 4 (sesuai selera)
Air untuk ungkep ayam, secukupnya

Bahan Bumbu Ungkep Ayam Bakar :
1 sachet kecil Kecap manis, (biasanya saya pakai kecap abc sachet kecil)
3 sdm Garam, secukupnya
2 sdm Gula pasir, secukupnya
1 sdm Penyedap rasa, secukupnya (biasanya pakai sasa)
2 sdm kecap angsa, atau bisa diganti kecap jo hu secukupnya
2 sdm kecap inggris, secukupnya
1 siung bawang putih, haluskan

Bahan Bumbu Bakar Ayam : (campurkan)
Sambal terasi
Kecap

Cara Membuat Ungkep Ayam Bakar :
1. Masukkan ayam ke dalam panci ungkep, lalu tambahkan air.
2. Masukkan bawang putih, garam, gula, kecap manis, kecap angsa, kecap inggris, penyedap rasa. (coba hingga air ungkep rasanya pas)
3. Tunggu sampai ayam matang dan bumbu nya merasuk ke dalam daging ayam. angkat tiriskan.

Cara Membuat Ayam Bakar :
1. Siapkan alat panggang, siapkan bumbu bakar ayam.
2. Olesi seluruh bagian ayam dengan bumbu ayam bakar, lalu bakar hingga matang.

Cara Membuat Ayam Bakar Dengan Tekstur Garing atau Krispi :
1. Goreng ayam setengah matang. angkat, tiriskan.
2. Olesi seluruh permukaan ayam dengan bumbu bakar ayam, kemudian bakar hingga matang.

Bagaimana hasilnya, apakah sudah sesuai dengan selera ataukah ada perbedaan dan kesulitan yang anda alami dalam memasak ini. Selamat mencoba dan sukses selalu

0 komentar:

Posting Komentar